Jumat, 24 November 2017

Sosialisasi Sosmed Terkait Penerapan UU ITE Diskominfo Kab. Magelang

Banyuadem, 24/11/2017. Gayung bersambut, ditengah-tengah krisis pengetahuan masyarakat desa Banyuadem terhadap gegap gempitanya penggunaan media sosial menyerbu berbagai usia, baik anak-anak, remaja, dewasa maupun orang tua. Penggunaan media sosial sudah sangat lazim di tengah masyarakat desa, salah satu contoh untuk mengundang warga dalam acara rapat dusun yang pada jaman dahulu menggunakan kertas undangan hingga kentongan saat ini telah tergantikan oleh media sosial. Menjamurnya penggunaan media sosial yang telah sampai kepada masyarakat pelosok menandakan begitu hebatnya pengaruh media ini bagi manusia, sehingga Pemerintah memberikan batasan dan aturan bagaimana bersosial media yang dapat dipertanggungjawabkan secara hukum melalui Undang-Undang Informasi dan Transaksi Eletronik (ITE)

Bapak Yoga Agung Wardhani, ST.,M.Eng memberikan pencerahan dalam ber sosmed
Sosialisasi penggunaan media sosial oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Magelang di Desa Banyuadem Kecamatan Srumbung Kabupaten Magelang Provinsi Jawa Tengah tentu saja memberikan banyak manfaat terutama pengetahuan tentang bagaimana bersosial media yang baik dan bertanggung jawab, bagaimana aturan hukumnya, bagaimana mengantisipasi berita-berita hoax dan lain sebagainya.

Hadir sebagai narasumber Kepala Bidang Komunikasi dan Informasi Publik Yoga Agung Wardhani, ST.,M.Eng dan Relawan TIK Kabupaten Magelang Naskan. 


Disinggung pada acara ini, keberadaan KIM Desa Banyuadem agar dapat menjadi garda terdepan didalam memberikan pencerahan kepada warga Desa Banyuadem dalam hal IT, sebagai pengontrol berita-berita hoax yang saat ini sangat marak dan lain sebagainya

Rabu, 15 November 2017

Kompak, Evakuasi Pohon Tumbang di Desa Banyuadem

Rabu, 15 November 2017 | CUNGKUP | Satria

     
     Memasuki musim penghujan warga desa Banyuadem diminta untuk lebih berhati-hati. Pasalnya, Sejak hujan deras yang mengguyur di wilayah Desa Banyuadem ini,  mengakibatkan pohon nangka berdiameter -+40cm tumbang.  Dan kemudian menimpa rumah bagian dapur Bp. Suroto. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Bp Suroto yang beralamat di Rt 02 Rw 02 dsn Cungkup Ds Banyuadem Srumbung segera dibantu warga untuk kerja bakti mengevakuasi pohon esok harinya.  Lurah Banyuadem, Wahyu Widiantara menuturkan "Iki Wes Musim udan, Yo kabeh kudu ngati-ati, nik ono Wit-wit kang kiro-kiro nyamari yo ditegor wae" (Ini sudah memasuki musim penghujan, Semua warga harus berhati-hati, jika ada pohon-pohon yang berbahaya ya ditebang saja). Untuk menindak lanjuti kejadian tersebut perangkat desa segera mohon bantuan pinjaman mesin pemotong kayu untuk besok pagi. Esok harinya warga di bantu Satgas BPBD Kab Magelang Polsek Srumbung dan Babinsa Banyuadem.dari BPBD telah berkumpul untuk membantu evakuasi pohon yang menimpa rumah Bp. Suroto tersebut. 

Kondisi terkini penanganan rumah korban tertimpa pohon tumbang bp Suroto rt 02 cungkup banyuadem srumbung kerjasama antara warga di bantu satgas BPBD Kab magelang Polsek srumbung dan Babinsa Banyuadem.dari BPBD juga telah memberikan bantuan logistik
        Penulis mengucapkan terima kasih kepada segenap pihak yang telah membantu warga kami ini. Melihat kekompakan atas kejadian tersebut, penulis juga berpesan agar kita tetap saling menjaga sikap peduli dan gotong royong kita. (satria) 


Senin, 31 Juli 2017

Peningkatan Jalan Wilayah Desa Banyuadem Tahun 2017

Tahun 2017 ini Dusun Trolikan mendapatkan alokasi dana untuk peningkatan jalan dusun sepanjang 140 meter lebar 3 meter yang berada Dusun Trolikan RT 002 RW 001. Pengerjaan dilakukan dengan cara kerja bakti yang dilaksanakan secara berjadwal. Pekerjaan dimulai pada hari Minggu 23 Juli 2017 yaitu pada pekerjaan pengurukan menggunakan blathak.


Dilanjutkan pada Minggu 30 Juli 2017  dengan pengerasan jalan/betonisasi, 



berhubung jalan tersebut merupakan akses vital bagi warga dusun Trolikan RT 002, maka warga bersemangat untuk segera menyelesaikan pekerjaan ini.





Akhirnya pekerjaan peningkatan jalan (pengecoran) sepanjang 140 meter dengan lebar 3 meter selesai pada hari Rabu 2 Agustus 2017 pada pukul 13.00 WIB, cukup memakan waktu agak lama karena mesin pengaduk/mixer/molen sering rewel.

Rabu, 31 Mei 2017

TARHIM BERSAMA BUPATI DAN JAJARANNYA

Rabu 31 Mei 2017, 18:30 - Suruh, Banyuadem

   Sejumlah Pejabat penting Pemerintahan Daerah Kabupaten Magelang beserta jajarannya mengadakan acara tarhim bersama masyarakat desa Banyuadem. Acara tersebut bertempat di Masjid Al – Huda, Dusun Suruh, Desa Banyuadem. Sederet rangkaian acara terlaksana dengan lancar.
   Banyak pihak yang ikut berpartisipasi, Bupati Magelang Zaenal Arifin, SIP, Wakil Bupati Magelang Zaenal Arifin, SH, Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Retno Indriastuti, SKM, MKes, Dinas Pendidikan Ahmad Husein, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Endot Sudiyanto, S.Sos, Satpol PP, Dinas Peternakan dan Perikanan Ir. Sri Hartini, Dinas Pertanian dan Pangan Ir. Wijiyanti, M.Si, PERCEDA Bp. Joko, Bagian Perekonomian Dra. Siti Zumaroh,MM, Bagian Kepegawaian Erie Sadewo, SH, Bagian Humas & Protokol Purwanto, S.Sos dan masih banyak perwakilan Kepala Dinas yang lain. Tidak lupa juga dihadiri oleh Camat Srumbung M. Taufiq Hidayat Yahya, S.STP, M.Si, beserta jajarannya, Kapolres/perwakilannya dan jajarannya, Kapolsek Srumbung S Widodo dan jajarannya,  Dandim Srumbung dan jajarannya, Kepala Desa Banyuadem Wahyu Widiantoro dan jajarannya, Kepala Desa Kradenan Toni beserta jajarannya, dan Kepala Desa yang lain berserta jajarannya yang tidak kami sebut satu per satu.
   Sekitar jam 19.05 WIB, Bupati Magelang dan Rombongan telah hadir di masjid Al-Huda siap untuk melaksanakan Solat Isya’ dan tarawih bersama. Sebelumnya Bupati Magelang Zaenal Arifin, SIP berbuka bersama di Radio LPPL Gemilang 96.8 FM bersama Kepala Diskominfo Ir. Agus Liem, MM, Kabid Komunikasi dan Informasi Publik Zanuar Efendi, SIP, Kasi Pelayanan Informasi Publik Kastolani, S.Sos, dan Staff beserta Penyiar juga perwakilan KIM Banyuadem.

Bupati Magelang Zaenal Arifin, SIP saat Berbuka Bersama di LPPL Gemilang FM
Seluruh Keluarga Besar LPPL Gemilang FM

   Usai Bupati Magelang solat Maghrib bersama , dilanjutkan dengan rekaman di radio. Selesai di Radio, Bp. Zaenal Arifin, SIP ijin pamit untuk menghadiri acara Tarhim di Banyuadem.      
   Setelah Solat Isya’ dan Tarawih Selesai, acara selanjutnya di isi dengan tausiah pengajian dalam isinya Pengajian tersebut mengajak seluruh jamaah untuk lebih berhati-hati  dalam beraktivitas, memperbanyak amal salih dan mengingat tujuan hidup yang sebenarnya. Kemudian acara dilanjutkan dengan Bupati Magelang Menyerahkan Infaq kepada Takmir masjid Al-Huda dusun Suruh, dan dikuti penyerahan dana baznas dan dana – dana bantuan lainnya. Selain Itu, Bupati Magelang Zaenal Arifin, SIP mengajak seluruh masyarakat desa Banyuadem untuk lebih giat memajukan desa, dan mulai membuat grand design perencanaan pengembangan desa, karena saat ini desa sangat memiliki potensi untuk mengembangkan desanya secara mandiri. karena di Undang-undang no. 6 tahun 2014 desa diberi amanah dan dipercayai  untuk melaksanakan apa yang sudah menjadi perencanaan pembangunan selama ini. Setelah acara serah terima selesai, Kemudian Tamu Undangan dipersilahkan oleh Tuan Rumah untuk bersilaturahmi ke rumah Kepala Desa Banyuadem Wahyu Widiantara.
   Acara keseluruhan selesai sekitar jam 11, Seluruh Tamu undangan Tarhim berpamitan undur diri dari tempat tarhim desa Banyuadem.  Acara berjalan lancar hingga proses ibadah berakhir. Kami Juga berterima Kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan tersebut, Pemuda Desa Banyuadem, khususnya Pemuda Dusun  Suruh, yang telah membantu jalannya acara ini. Satpol PP, Banser, Polisi, TNI yang telah ikut mengamankan jalannya acara. Dan Seluruh lapisan masyarakat Desa Banyuadem yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. -roovee

Kamis, 11 Mei 2017

Seni Irodat Kubro Siswo Bregodo Mudo Diresmikan



Rabu, 10 Mei 2017 malam kamis merupakan moment bersejarah untuk kesenian Irodat (Kubro Siswo) Bregodo Mudo. Di malam itulah paguruban seni tersebut secara resmi berdiri dengan ditandai penyerahan Piagam Pengesahan yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidkan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang diserahkan oleh Kepala Desa Banyuadem Bapak Wahyu Widiantoro. Bertempat di Halaman Balai Desa Banyuadem, Jalan Tembus Salam Dusun Trolikan Desa Banyuadem Kecamatan Srumbung Kabupaten Magelang. Dalam sambutannya Kepala Desa Banyuadem mengatakan keberadaan kesenian Kubro Siswo ini merupakan salah satu cara untuk melestarikan budaya tradisional yang kian hari kian terkikis oleh budaya barat.

Penyerahan Piagam Pengesahan oleh Kepala Desa Banyuadem kepada Ketua Paguyuban Kesenian
Dengan di Sah kannya kesenian Kubro Siswo oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang, tentunya terdapat batasan-batasan yang diatur oleh Pemerintah yang tercantum dalam Piagam Pengesahan yang wajib dilaksanakan.

halaman muka piagam

halaman belakang piagam pengesahan
 
Pada acara peresmian ini ditampilkan Seni Irodat Kubro Siswo yang secara umum berlangsung lancar dan aman, walaupun penonton membeludak namun tetap tertib dari awal hingga berakhirnya acara. Seluruh crew kesenian secara maksimal memberikan suguhan kepada pengunjung walaupun masih banyak yang harus ditingkatkan lagi.



 Pembentukan Seni Irodat ini telah melewati perjalanan yang panjang, seperti yang telah saya posting sebelumnya  dengan harapan dapat lebih mempererat tali persaudaraan warga, lebih mencintai kesenian tradisional, melatih mental sekaligus membentuk karakter generasi muda agar berjiwa positif, dan meningkatkan kepedulian pemuda terhadap pembangunan di Desa Banyuadem.



Senin, 01 Mei 2017

Dusun Trolikan : "Ayo, Isi Kegiatan kita dengan Kegiatan Positif "


PERKASA OUTBOUND


Sudah menjadi hal yang wajar jika orang tua cemas terhadap generasinya. Ini lah yang sering dirasakan Orang tua pada umumnya. Sepakat dengan hal ini, pemuda dusun Trolikan berinisiatif untuk mengarahkan kegiatan-kegiatannya kearah yang lebih positif. Tentu hal ini disambut baik oleh sejumlah tokoh masyarakat. Sudah beberapa bulan ini beberapa pemuda tergabung dalam “PERKASA OUTBOUND”. Perkasa sendiri terbentuk belum lama yaitu Oktober 2015, namun kegiatannya cukup diacungi jempol. Hampir setiap minggunya pemuda disibukkan dengan kegiatan memandu outbound. Tak tanggung –tanggung beberapa SD dan MI di daerah srumbung dan dukun sudah pernah terlibat dalam kegiatan ini. M3  ooredoo terakhir juga menghubungi pemandu outbound perkasa, untuk menikmati liburan bersama di jurang jero. 


Sejumlah Permainan tengah disiapkan untuk kegiatan outbound, tujuannya jelas untuk memberikan variasi permainan ke konsumen, sesuai minat yang akan dimainkan. Ketua Pemuda Jaka Susilo berharap setiap pemuda bisa menyalurkan hobi dan kegiatan di Outbound atau pun kegiatan yang lain. 


Saat ini Dusun Trolikan berusaha membentuk sejumlah kegiatan mulai dari KIM, Karang Taruna, Outbound Perkasa, Seni Kubro Siswo Bergodo Mudo, Rebana ,dll. Hal ini dirasa sangat cukup untuk menimalisir kegiatan-kegiatan yang tidak diinginkan. Karena mengingat pergaulan saat ini sangat mengkhawatirkan. Kalangan remaja dengan mudahnya bisa terkontaminasi dengan narkoba, miras, kekerasan, prostitusi, geng motor dan juga vandalisme.  Tentu ini menjadi perhatian sejumlah pihak, untuk disikapi dengan serius. -roovee